Thursday, November 14, 2013

Pengadaan Sepeda Diprotes, Ridwan Kamil: Terimakasih Mengingatkan


Beritasepedaaaaisi
Published on September 26th, 2013 | by redaksi
0

Pengadaan Sepeda Diprotes, Ridwan Kamil: Terimakasih Mengingatkan

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil berjanji akan mengecek anggaran terkait pengadaan 13 unit sepeda untuk para pejabat Pemkot Kota Bandung. Pengadaan sepeda ini dipertanyakan LSM Monitoring Community.
“Terimakasih telah mengingatkan. Nanti saya cek lagi detailnya. Yang pasti, saya masih menyesuaikan dan tetap ingin segala urusan sesuai dengan prosedurnya,” ucap Ridwan di Plaza Balai Kota Jalan Wastukencana Kota Bandung, Rabu (25/9/2013).
Ditemui terpisah, Ketua Harian Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Bandung Tomtom Dabbul Qomar mengaku tidak pernah membahas tentang pengadaan sepeda dalam APBD murni 2013.
“Kita juga mempertanyakan. Kalau memang dari Bagumpal, alokasi anggaran dari mana? Selama ini tidak pernah ada pembahasan pengadaan sepeda,” ujarnya.
Menurut Tomtom, kemungkinan Bagumpal memakai anggaran yang sudah ada. Karena berdasarkan pengalaman selama ini, SKPD kerap melakukan geser-menggeser anggaran di APBD perubahan.
“Secara aturan tidak boleh melakukan pengadaan kalau belum dianggarkan. Perencanaan pemerintahan itu dianggarkan setahun sebelumnya. Kalau sepeda ini, perubahan baru dibahas tapi pelaksanaan sudah berjalan,” jelasnya.
LSM Monitoring Community mempertanyakan pengadaan 13 sepeda untuk pimpinan Pemkot Bandung dan Muspida Kota Bandung. Pasalnya, anggaran pengadaan sepeda tersebut diduga tidak tercantum dalam Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) SKPD di APBD Murni 2013.

dok. http://news.detik.com/bandung/read/2013/09/25/212722/2369566/486/pengadaan-sepeda-diprotes-ridwan-kamil-terimakasih-mengingatkan

No comments:

Post a Comment